Delianie? Binggung? Apa itu yang anda rasa saat membaca kata tersebut?. Itu juga yang aku rasa setiap membuka blog ini dan kata itu terpampang di depan mata. Bahkan aku sering tertawa sendiri, campur sedih(sama kebodohanku).
Sebenarnya hanya kata itu terlintas begitu saja di kepalaku waktu teman yang membuatkan blog ini bertanya " mau di kasih judul apa mbak?" dan dengan raut muka binggung (nggak tahu maksudnya) aku jawab " delianie" ( sesuai sama alamat blognya). O iya, kata delianie aku ambil dari penggalan namaku dan suami.
Hal ini berawal dari obrolan waktu ngumpul bareng teman-teman. Salah satu teman cerita kalau dia menyimpan foto-foto di blog pribadinya. Dan teman yang lain juga bilang kalau kita bisa memposting tulisan berupa artikel, cerita, puisi dan lain-lain di sana. Dan kebetulan waktu itu aku lagi binggung menyimpan foto-fotoku jadi aku nggak ingat yang lain-lainnya. Yang ada di kepalaku, gimana caranya nyimpan foto-fotoku aman dan bisa di lihat kapan saja(nggak rusak atau hilang). Dari situ aku terinspirasi untuk punya blog juga. Masalahnya, jujur aku ini orang bodoh lagi gaptek(gagap tekhnologi) jadi nggak bisa apa-apa.
Lama keinginanku itu mengendap tanpa realisasi sampai suatu hari ada teman yang bisa aku mintain tolong untuk membuatkannya untukku dan jadilah blog ini. Aku senang sekali karena akhirnya kesampaian juga aku punya blog sendiri "Horeee!", mungkin kata itu yang ada dalam hatiku saat itu. Tetapi rasa senang itu nggak bertahan lama karena si binggung muncul lagi, lagi-lagi karena kebodohanku membuat blog ini berbulan-bulan cuma berisi kata itu, delianie. Aku nggak tahu apa yang harus aku lakukan, aku benar-benar buta tentang ini.
Terus aku browsing artikel-artikel dan baca referensi yang berkaitan dengan masalahku itu, tapi aku akui sampai sekarang pun pengetahuanku tentang blog dan seluk beluknya masih minim dan dangkal bahkan masih terasa samar-samar tapi aku coba saja karena kalau nggak berani mencoba sampai kapanpun aku nggak pernah bisa. Dan inilah hasil percobaanku yang pertamaku. Aku berharap nggak salah tapi kalaupun ada kesalahan mohon di maklumi.
Dari pengalamanku ini aku berharap semoga: cuma aku yang mengalami hal seperti ini, memotivasi aku untuk terus belajar banyak hal lagi dan semoga bermanfaat terutama untuk aku sendiri.
Terima kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar